Minggu, 13 Desember 2009

Kisi-Kisi Lengkap Ujian Nasional (UN) 2010 : SMA

Untuk mempermudah siswa agar fokus dan sukses pada mata pelajaran UN 2010, Depdiknas melalui Peraturan Menteri No. 75 Tahun 2009 telah menyusun Kisi-kisi soal UN. Kisi-kisi soal UN adalah acuan dalam penyusunan dan pengembangan soal ujian nasional (UN). Soal UN dibuat oleh Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) Badan Penelitian Pengembangan Departemen Pendidikan Nasional dibawah koordinasi Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP). Soal UN akan dikaji/ditelaah oleh guru, dosen, dan Puspendik di bawah koordinasi BSNP.
Berikut ini adalah kisi-kisi UN 2010 yang telah disusun susun berdasarkan tingkatan sekolah dan mata pelajaran. Silahkan download file jenis pdf sesuai dengan tingkatan dan mata pelajaran yang akan diuji. Rata-rata ukuran file kisi-kisi ini adalah 25 kB. (Silahkan download dengan cara : klik kanan pada download, save as)

Minggu, 26 Juli 2009

KELANGKAAN DAN PENGALOKASIAN SUMBER DAYA

Kebutuhan kita artikan sebagai hal yang sangat kita butuhkan dan tanpanya, aktivitas hidup kita akan terganggu bahkan mungkin kita takkan bisa hidup.Sedangkan keinginan merupakan suatu hal yang kita ingin miliki, namun bila kita tidak berhasil mendapatkannya, kelangsungan hidup kita sebagai manusia tidak akan terancam.
selengkapnya klik disini

Sabtu, 25 Juli 2009

CIRI-CIRI DAN TRANSAKSI KEUANGAN PERUSAHAAN DAGANG

Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatanya membeli dan menjual kembali tanpa merubah bentuk, lengkapnya klik disini

Rabu, 13 Mei 2009

3 WAY TO IMPROVE YOUR VOCABULARY

Sering kita merasa penguasaan kosa kata dalam Bahasa Inggris kurang, ada beberapa tips untuk menambah penguasaan kosa kata dalam Bahasa Inggris yaitu :
1. Menterjemahkan teks.( berlatih menterjemahkan teks)
2. Bermain kosa kata ( bermain game menggunakan kosa kata Bhs Inggris )
3. Menggunakan Media bahasa Asing ( TV , Radio )
Ingin mencoba belajar bahasa Inggris, selengkapnya klik disini

Sabtu, 02 Mei 2009

KUNCI DAN PEMBAHASAN UN SMA/SMP TAHUN PEL. 2008/2009

Ujian Nasional SMA dan SMP telah berlalu, semoga lulus dan mendapatkan nilai bagus. Kunci dan pembahasan UN SMA/SMP Tahun Pelajaran 2008/2009 dapat di klik disini

BANK SYARIAH SEBUAH SOLUSI

Bank syariah adalah bank yang melaksanakan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah. Yang dimaksud dengan prinsip syariah berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 pasal 1 ayat 13 adalah “aturan perjanjian berdasarkan hukum Islam antara bank dan pihak lain untuk penyimpanan dana dan/atau pembiayaan kegiatan usaha, atau kegiatan lainnya yang dinyatakan sesuai dengan syariah,…….”Mengenai Materi Operasional Bank Syariah silahkan klik disini

Senin, 20 April 2009

SELAMAT SUKSES TIM POPDA SMANSABARA

Pada tanggal 15 April s.d 18 April 2009 SMA N 1 Banjarnegara mwengikuti POPDA tingkat kabupaten Banjarnegara dan alhamduliilah dapat menjadi juara umum. Selamat dan sukses tim POPDA SMA N1 Banjarnegara.Perolehan medali dapat klik disini.

Rabu, 15 April 2009

SELAMAT DAN SUKSES TIM OSN SMANSABARA

Pada hari Rabu tanggal 15 April 2009 telah diadakan seleksi Olimpiade Sains Nasional ( OSN ) tingkat kabupaten Banjarnegara yang diselenggarakan di SMA N 1 Bawang Banjarnegara. Terdiri dari Mata pelajaran : Ekonomi, Kimia, Fisika, Matematika, Biologi, Komputer, Astronomi, Geologi ( Kebumian ). Dan Alhamdulillah SMA N 1 Banjarnegara berhasil mengulang tahun yang lalu dengan menyabet sebagian besar medali emas. Selamat & sukses tim OSN SMA N 1 Banjarnegara, mudah mudahkan dalam seleksi tingkat provinsi berhasil.Hasil seleksi,klik disini

Minggu, 15 Maret 2009

TIPS MENGHADAPI UJIAN

9 Ide Menghadapi Ujian
( Tips Menghadapi Ujian )
Kamu pasti pernah deh mengalami “hang” atau seperti perasaan “tegang” saat ujian. Sehingga, walau kamu tahu jawaban dari salah satu soal yang mungkin sangat mudah, namun tiba-tiba jawabannya “hilang”, bukan?
Gimana dong ngatasinya?
Ini ada beberapa ide terapan NLP ala kakak, saat ngalami “hang”. Pilih salah satu ide yang kamu rasa paling pas untuk kamu. Latihan dulu aja sampai mahir. Lalu, terapan dan lihat hasil ujian kamu. Kalo sudah makin mahir, pilih terapkan yang lainnya agar kamu punya beberapa teknik untuk atasi situasi ini.
1. Dalam 1 tarikan nafas, dalam hati hitung angka 1 sampai angka tertinggi yang kamu bisa. Lalu, tahan nafas kamu sebentar, kemudian hitung mundur dari angka tertinggi tadi menuju angka 1, dalam 1 hembusan nafas juga. Ulangi beberapa kali, jika kamu rasa perlu.
2. Tekan atau pencet kelingkingmu sampai terasa sakit, pindahkan perhatian kamu ke rasa sakit kelingking itu, bayangkan stresnya pindah ke kelingking itu, lalu lepaskan pelan-pelan, sambil merasakan stres kamupun ikut lenyap.
3. Lihat ke luar jendela, lalu bayangkan ras stres yang ada di kepala kamu atau mungkin di dada kamu, pindah melayang ke tempat yang kamu ingin cantolkan. Bisa kamu cantolkan ke pucuk pohon, di daun pohon atau terbang menyelinap di awan yang jauh tinggi sekali…
4. Tarif nafas gaya Opa Bandler, ini kakak dapat idenya saat ikut training terapan NLP di Orlando, Maret 2008 lalu, gini lho caranya: tarik nafas cepat lewat mulut, lalu hembuskan lewat hidung. Lakukan beberapa kali sampai terasa rileks…
5. Tarik nafas pelan-pelan banget, lalu tahan nafas selama yang kamu bisa, boleh tahan nafas di perut atau di dada, lalu buang nafas pelan-pelan juga, sambil berkata dalam hati: “Tenang, tenang, tenang…”. Boleh juga tambahkan nama kamu, seperti: “Tenang Krishna, tenang Krishna, tenang Krishna…” atau kata-kata lain yang kamu rasa cocok untuk kamu. Boleh diulang, jika perlu…
6. Dongakkan kepala kamu ke langit-langit, lalu lihat salah satu titik, pilih bebas aja… Hitung mundur dalam hati: “3..2..1..” atau boleh juga hitung lebih lama: “10..sampai 1..”
7. Dongakkan kepala kamu ke langit-langit, lalu buang nafas seperti kamu meniup lilin. Ulangi, kapanpun kamu inginkan…
8. Dengan wajah tetap menghadap ke depan, gerakan bola mata kamu demikian:
- katakan dalam hati: “Atas” dan gerakan mata kamu ke atas.
- katakan dalam hati: “Kanan” dan gerakan mata kamu ke kanan.
- katakan dalam hati: “Bawah” dan gerakan mata kamu ke bawah.
- katakan dalam hati: “Kiri” dan gerakan mata kamu ke kiri.
- Ulangi beberapa kali, misalnya 5 putaran. Boleh dibuat putaran yang terbalik: atas, kiri, bawah, kanan…
Lakukan beberapa kali, lalu pilih soal yang sudah kamu temukan jawabannya, ulangi lagi cara diatas, kapanpun kamu perlu. Teknik ini hasil dari penelitian Opa Grinder yang kakak aplikasikan untuk kondisi-kondisi tertentu…
9. Bayangkan diri kamu melayang keluar dari kelas tempat ujian, kembali ke rumah atau tempat dimana kamu belajar, buka kembali semua memori saat itu. Cari informasi yang dibutuhkan, lalu kembali bayangkan ke kelas untuk melanjutkan ujian. Baik sekali melakukan teknik 1 sampai 8 dulu, sebelum mencoba yang ke 9 ini.
Nah, setelah kamu merasa tenang, lanjutkan mengerjakan soal ujian yang kamu anggap paling mudah. Ingat, strategi sukses mengerjakan ujian adalah pilih yang mudah dulu. Bukan sesuai urutan 1, 2, 3 dan selanjutnya.
Dan, yang paling penting setelah kamu menguasai teknik-teknik mengatasi stres ini, kamu harus tetap belajar yang terbaik dan berikan yang terbaik untuk diri kamu sendiri dan tentunya, buatlah bangga orang tuamu…
Dalam kehidupan ini, semua orang perlu ujian. Karena hanya dengan ujian, kita bisa lulus. Bayangkan kalau tidak ada ujian, kan hidup jadi nggak seru, dong!
Selamat menikmati ujian! Makin pintar ya

Senin, 23 Februari 2009

SOAL - SOAL BIMBEL UN EKONOMI

Untuk mempersiapkan UN mata pelajaran ekonomi salah satu cara adalah dengan membahas soal - soal latihan UN, silahkan klik disini

MATERI BIMBEL EKONOMI

Untuk mempermudah siswa belajar materi ekonomi dari kelas X s,d kelas XII IPS, cukup klik disini

Minggu, 15 Februari 2009

PREDIKSI SOAL UN 2007-2008 & 2008-2009

Pada tanggal 14 s.d 15 Februari 2009 guru- guru ekonomi SMA kabupaten Banjarnegara, Wonosobo, dan Temanggung mengadakan bedah SKL dan menyusun soal Try Out UN 2008-2009 di SMA N 1 Wonosobo.Untuk mendapatkan soal - soal prediksi UN tersebut dapat membuka website ini

Minggu, 08 Februari 2009

KEWIRAUSAHAAN

Istilah wirausaha identik dengan wiraswasta. Kata wiraswasta berasal dari wira yang berarti utama, gagah, luhur, berarni atau teladan; swa berarti berdiri sendiri, sta berarti berdiri; dan swasta berarti berdiri di atas kaki sendiri. Download materi

JURNAL PEMBALIK

Jurnal Pembalik adalah jurnal untuk membalik jurnal penyesuaian yang menimbulkan akun riil baru. selengkapnya download materi

INFLASI

Inflasi adalah gejala kenaikkan harga barang barang secara terus menerus. Selengkapnya download materi

Sabtu, 07 Februari 2009

AKUNTANSI PERUSAHAAN DAGANG

Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatannya membeli dan menjual barang dagangan tanpa merubah bentuk, selengkapnya download materi disini

JURNAL PENUTUP

Jurnal Penutup adalah jurnal untuk menutup akun nominal dan akun prive. selengkapnya download materi

JURNAL PENYESUAIAN

Setelah menyusun neraca saldo, langkah berikutnya adalah mengadakan pengecekan jumlah-jumlah saldo dalam neraca saldo tersebut dengan keadaan yang sebenarnya. Oleh karena itu neraca saldo perlu dikoreksi untuk disesuaikan dengan keadaan yang sebenarnya melalui jurnal penyesuaian.Domnload materi

Jumat, 06 Februari 2009

JADWAL TRY OUT

Kepada siswa dan siswi SMA N 1 Banjarnegara, diberitahukan bahwa pada tanggal 23, 24,25,26 Februari 2009 dan tanggal 2 dan 3 Maret 2009, akan dilaksanakan Uji Coba ( Try Out ) I UN tahun pelajaran 2008/2009. Untuk itu persiapkan dengan baik agar hasil Uji Coba dapat memuaskan. Khusus untuk mata pelajaran ekonomi pelajari dengan memperhatikan SKL UN 2009, karena soal disusun menurut SKL tersebut.Donload soal - soal UN

Minggu, 25 Januari 2009

SELAMAT DAN SUKSES

Selamat dan sukses team bola basket putri SMA N 1 Banjarnegara dalam invistasi bola basket " Sudirman Cup " Piala Rektor UNSOED Purwokerto, semoga keberhasilan ini dapat dipertahankan dimasa yang akan datang, terus berlatih dan tetap semangat.

Sabtu, 17 Januari 2009

MAKSIMALKAN OTAK KANAN

HADAPI UJIAN NASIONAL ( UN )
MAKSIMALKAN OTAK KANAN
( SEBUAH SOLUSI )

Standar nilai minimum rata – rata kelulusan ujian nasional ( UN ) SMP dan SMA dinaikan dari tahun ke tahun hingga mencapai angka ideal. Sebenarnya hal tersebut tidak perlu dikhawatirkan jika siswa mau memperbaiki cara belajar dan berfikir kreatif.
Selama ini banyak siswa sulit menyerap materi mata pelajaran karena mereka cenderung menggunakan otak kiri dalam belajar. Padahal otak kiri tergolong short – term memory . Short – term memory itu berarti daya ingat pendek. Dengan demikian, materi pelajaran yang direkam dengan otak kiri akan lebih cepat hilang dibanding dengan otak kanan yang tergolong long – term memory.
Otak kiri bertanggung jawab terhadap kemampuan verbal dan matematis atau berurusan dengan angka, kata – kata, urutan, logika, dan analisis. Sementara itu otak kanan berurusan dengan dengan irama, musik, gambar, imajinasi, emosi, warna, dan diagram.Karena itu, perlu diperbaiki pola belajar dengan mengoptimalkan cara kerja otak kanan agar daya ingatnya lebih lama. Kita bisa menerapkan metode–metode belajar kreatif yang sekarang banyak dikembangkan . Dengan demikian siswa sebaiknya mengganti metode menghafal dengan metode imajinasi yang banyak memanfaatkan gambar ketimbang angka dan kata

Sabtu, 10 Januari 2009

INFORMASI BERBAGAI UNIVERSITAS TERKENAL

Bagi siswa kelas XII SMA IPS/IPA yang membutuhkan informasi universtas universitas terkenal dapat membuka blog saya.

Minggu, 04 Januari 2009

MATERI EKONOMI KELAS X SEMESTER 2

Materi yang akan disajikan adalah materi untuk semester 2, berikut gambaran materi disajikan dalam bentuk kerangka materi:
Standar Kompetensi : 4. Memahami kebijakan pemerintah dalam bidang ekonomi
Kompetensi Dasar :
4.1 Mendeskripsikan perbedaan antara ekonomi mikro dan ekonomi makro
4.2 Mendeskripsikan masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi
Materi Pembelajaran:
Ekonomi Mikro dan Makro
· Pengertian Ekonomi mikro
dan Ekonomi makro
· Perbedaan ekonomi mikro dan ekonomi makro
Masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi
· Kemiskinan
· Pemerataan pendapatan
Standar Kompetensi : 5. Memahami Produk Domestik Bruto (PDB), Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), Pendapatan Nasional Bruto (PNB), Pendapatan Nasional (PN)
Kompetensi Dasar :
5.1 Menjelaskan konsep PDB, PDRB, PNB, PN
5.2 Menjelaskan manfaat perhitungan pendapatan nasional
5.3 Membandingkan PDB dan pendapatan perkapita Indonesia dengan negara lain
5.4 Mendeskripsikan indeks harga dan inflasi
Materi Pembelajaran:
Pendapatan Nasional
· Pengertian Pendapatan nasional
§ konsep PDB, PDRB, PNB, PN(NNI), PI, dan DI
§ Cara penghitungan pendapatan nasional
Perhitungan pendapatan nasional
§ Manfaat perhitungan Pendapatan Nasional
§ Menghitung pendapatan nasional menggunakan pendekatan produksi, pendapatan, dan pengeluaran
PDB dan pendapatan perkapita
§ Membandingkan PDB dan Pendapatan perkapita Indonesia dengan negara lain.
Inflasi
· Pengertian inflasi.
· Sebab dan cara mengatasi inflasi.
· Dampak inflasi
Indeks Harga
· Indeks Harga Konsumen dan Produsen
· Menghitung inflasi dengan indeks harga
Standar Kompetensi : 6. Memahami konsumsi dan investasi
Kompetensi Dasar :
6.1 Mendeskripsikan fungsi konsumsi dan fungsi tabungan
6.2 Mendeskripsikan kurva permintaan investasi
Materi Pembelajaran:
Penerapan fungsi matematika dalam ekonomi
§ Fungsi Konsumsi
§ Fungsi Tabungan
Kurva Permintaan Investasi
Standar Kompetensi : 7. Memahami uang dan perbankan
Kompetensi Dasar :
7.1 Menjelaskan konsep permintaan dan penawaran uang
7.2 Membedakan peran bank umum dan bank sentral
7.3 Mendeskripsikan kebijakan pemerintah di bidang moneter
Materi Pembelajaran:
Permintaan dan penawaran uang
§ Pengertian Permintaan dan Penawaran Uang
§ Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran uang
Bank
§ Pengertian Bank
§ Peran bank umum dan bank sentral
§ Lembaga Keuangan Bukan Bank
§ Kredit.
Kebijakan pemerintah di bidang moneter
Kebijakan moneter. Donload materi

Sabtu, 03 Januari 2009

KIAT SUKSES JELANG UN 2009

KIAT SUKSES JELANG UN 2009
Ujian Nasional (UN) semakin dekat. Hitungannya bukan bulan atau minggu, namun tinggal seratusan hari lagi. Untuk itu perlu dilakukan persiapan teknis dan strategis agar kita (guru-guru) dapat mendorong tercapainya keberhasilan anak didik kita. Setidaknya mencapai batas minimal kelulusan.
Berikut ini beberapa kiat menuju sukses UN secara elegan.
1. Ingatkan anak didik kita untuk melakukan persiapan menghadapi UN. Berikan motivasi bahwa mereka mampu melampaui dengan baik dengan persiapan yang sungguh-sungguh, jangan menakut-nakuti dan memberikan beban pesimisme.
2. Siapkan langkah strategis bersama sekolah mendeteksi kemampuan anak tiap SKL melalui tes yang disusun per SKL. Siapkan perangkat latihan soal yang disusun per SKL kemudian lakukan reviu per SKL.
3. Lakukan uji coba (Try Out) UN minimal dua kali sebelum Jadwal UN.
4. Laporkan hasil deteksi per SKL maupun hasil TO UN kepada orang tua.
5. Untuk anak istimewa (yang dikhawatirkan tidak lulus) berikan pelatihan khusus untuk SKL yang paling mungkin dapat mereka kuasai. Tidak perlu dipaksakan untuk menguasai semuanya. Ingat bagi anak seperti ini cukup mencapai 18 soal dari 40 soal Fisika yang diujikan.
Agar perangkat latihan dan instrumen (soal) mendekati bentuk soal UN, perlu dipahami bagaimana karakteristik soal UN sebagai instrumen tes prestasi yang mengukur kompetensi. Berikut ini kami berikan perbedaan skema penyusunan soal ulangan dengan soal ujian (UN)